BEM Politeknik Internasional Bali (PIB) bekerjasama dengan Aliansi Bem SeBali Dewata Dwipa, dan Universitas Dhyanapura mengadakan aksi sosial dengan tema “Bergerak Bersama untuk Berbagi, Peduli, dan Mengabdi”

BEM Politeknik Internasional Bali (PIB) bekerjasama dengan Aliansi Bem SeBali Dewata Dwipa, dan Universitas Dhyanapura mengadakan aksi sosial dengan tema “Bergerak Bersama untuk Berbagi, Peduli, dan Mengabdi” pada tanggal 19 dan 20 Febuari 2022 di desa Wanigiri, Buleleng Bali yang ditujukan kepada lingkungan serta seluruh masyarakat, kegiatan ini meliputi penanaman pohon alpukat guna menambahkan jenis pohon yang berkembang di daerah tersebut. Kegiatan ini juga diikuti dengan melakukan pelatihan dan pemberdayaan masyarakat agar mandiri, dan pembinaan UMKM kuliner masyarakat. Dalam kegiatan ini ibu Nelsye Lumanauw dan Dr. D K Halim menjadi narasumber dan menyerahkan hasil karya program PkM yg dilakukan PIB terhadap desa binaan PIB yaitu desa wisata Bongan, Tabanan. Semoga buku yang diberikan bisa menjadi contoh media promosi untuk desa Wanagiri.